RINDU TERPENDAM
Puisi untuk dia yang telah pergi
Gemuruh ombak menderu berebut pantai
Lajuardi biru berlukiskan gugusan awan
Semua diam tanpa kata
Hanya semilir angin menyapa ilalang
Memendam rindu tak terungkap
Dalam derai rintik bersenandung dingin
Sedingin jiwa yang bersembunyi dibalik sepi
Ingin rasanya menjeritkan rasa rindu
Rindu yang lama terpendam
Merindukan yang tiada
Merindukan yang pergi ke balik Malam
Merindukan yang tidak akan kembali
Berbisik kepada bayangan
Sampaikan salam rinduku
Kepada angin malam yang berlalu
Dititipkan pesan rindu yang mengharu biru kalbu
Sesungguhnya di hati ini tersimpan
Seribu cinta
Meski ia telah tiada
Namun bayangannya didekap erat
Dalam malam malam sendiri ditemani sepi
Pada sunyinya malam kujeritkan rindu yang terpendam
Loa Bakung, Jum'at 22 Jumadil Awal 1441 H / 17 Januari 2020
( Musni Japrie )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar